Harga Minyak Turun Lagi Jadi US$ 55/Barel Keuangan

Harga Minyak Turun Lagi Jadi US$ 55/Barel

Terakhir diperbaharui: 14 November 2018

Jakarta - Harga minyak dunia terus mengalami penurunan. Mengutip Reuters harga minyak di pasar berjangka Amerika Serikat (AS) turun 7,1% ke posisi US$ 55,69 per barel. Ini adalah penurunan tertinggi sejak September 2015.

Harga minyak terus merosot hingga 28% sejak puncak harga tertinggi pada awal Oktober tahun ini.

Untuk harga minyak Brent turun 6,6% menjadi US$ 65,47 per barel. Analis Price Futures Group, Chicago AS Phil Flynn menjelaskan harga minyak masih akan mengalami tekanan.

"Harga ini sudah tidak sesuai dengan harga fundamental, bahkan harga bisa terus mengalami tekanan dan jatuh sangat dalam," kata Flynn dikutip dari Reuters, Rabu (14/11/2018).

Analis di AS menyebut penurunan harga minyak pada pekan ini terjadi karena pelemahan hari sebelumnya.

Selain itu penurunan juga terjadi karena adanya ketakutan melemahnya permintaan minyak global yang saat ini sedang kelebihan pasokan.

Sebelumnya Menteri Energi Arab Saudi Khalid Al Falih menjelaskan saat ini negara anggota OPEC berencana untuk mengurangi produksi minyak yang saat ini dianggap berlebihan. Pengurangan produksi disebut untuk mengimbangi harga minyak saat ini.

Pernyataan tersebut ditanggapi oleh Presiden AS Donald Trump dalam akun Twitternya.

"Mudah-mudahan Arab Saudi dan OPEC tidak akan mengurangi produksi minyak," tulis Trump dalam cuitan di akun twitternya.

"Harga minyak harus jauh lebih rendah sesuai dengan pasokan," tambah dia.

(kil/fdl)

Sumber: detik.com